PROSERANG.COM - pemkot serang membuka peluang kerjasama dengan bank banten. Bahkan memungkinkan untuk menempatkan keuangan daerah.
Hal itu ditegaskan Wali Kota Serang syafrudin saat menerima kunjungan audiensi jajaran manjerial baru bank banten, di ruang rapat Wali Kota Serang, Kamis 16 Maret 2023.
Kegiatan audiensi tersebut dilakukan sebagai pengenalan direksi manajerial baru bank banten sekaligus ingin menjalin kerjasama lebih dengan Pemerintah Kota Serang terkait hal yang berkaitan dengan perbankan.
Wali Kota Serang syafrudin menyampaikan, Pemerintah Kota Serang sangat terbuka jika memang ada kerjasama dengan bank banten.
Baca Juga: Jadi Ibu Kota Provinsi Banten, Ternyata Warga Kota Serang Masih Banyak Gak Lulus SMP
Apalagi beberapa tahun yang lalu memang sudah menjalin kerjasama dengan bank banten.
“Beberapa tahun yang lalu, kami pemkot serang, sudah menjalin kerjasama bersama dengan bank banten baik berkiran dengan penarikan pajak, atau hal lain yang berkaitan dengan perbankan, namun memang terdapat kondisi yang tidak memungkinkan sehingga membuat sedikit renggang dengan Pemerintah,” ungkap syafrudin.
Orang nomor wahid di Ibukota Provinsi Banten ini mengatakan, sudah saatnya Kota Serang memaksimalkan potensi bank daerah sendiri sebagai kebanggaan.
Baca Juga: Syafrudin Condong ke Anies Baswedan, Subadri Terang-terangan Dukung Ganjar Pranowo Capres 2024
“Yang jelas kami ingin bank banten ini juga ditengah tengah masyarakat Kota Serang bisa memberikan kontribusi yang positif untuk Pemerintah dan Masyarakat Kota Serang tentunya, karena kami tentu bangga memiliki Bank sendiri di daerah Banten ini," ucapnya.
Sementara itu, Komisaris bank banten Hoiruddin Hasibuan menyampaikan bahwa terkait kerjasama yang sudah dilakukan, baru Pemerintah Provinsi Banten saja yang sudah bekerjasama dengan bank banten.
Ia berharap dalam beberapa waktu kedepan, Pemerintah Kabupaten dan Kota Se-Provinsi Banten bisa turut bekerjasama dengan bank banten terkait urusan Perbankan dipemerintahan.
Baca Juga: Jadi Lambang Gapura Kota Serang, Ini Fakta dan Asal-usul Sejarah Keraton Kaibon Kesultanan Banten
“Memang saat ini mungkin baru Provinsi yang terlibat sebagai pemegang saham di bank banten, kita harpakan kedepan Kabupaten dan Kota di Provinsi Banten bisa terlibat sebagai pemegang saham di bank banten,” ucap Hoiruddin.
Menambahkan hal serupa, Komisaris Utama bank banten M. Busthami menyampaikan bahwa bank banten terus berupaya dalam menjadikan bank banten menjadi sebuah lokomotif kebanggan untuk perkembangan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
Artikel Terkait
Aktivis Anti Korupsi Geruduk Pemprov Banten dan Bentangkan Poster Al Muktabar Bikin Gaduh
BPBD Banten Kenalkan Penanggulangan Bencana Alam Sejak Dini ke Siswa PAUD
Dilanda Hujan Deras, Rumah di Kota Serang Tersambar Petir, Ini Penampakan Rumah Pasca Kejadian
Viral Diduga Kondisi Jalan Lingkar Cilegon Rusak Parah, Kunker Walikota ke Eropa Disorot Netizen
Seleksi Calon Anggota KPU 4 Kabupaten/Kota di Banten Resmi Dibuka, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi
Jadwal Tahapan Seleksi Calon Anggota KPU Periode 2023-2028 di Provinsi Banten, Ini Waktu, dan Link Daftar
Di 2024, DPMD Banten Targetkan 7 Desa Sangat Tertinggal dan 146 Desa Tertinggal Naik Kelas
Tekan Kenaikan Harga Sembako, Korem Maulana Yusuf dan Banten Indie Clothing Gelar Pasar Murah Jelang Ramadhan
Heboh Kades di Banten Diduga Disuntik Mati Mantri Pakai Cairan Ini, Motif dan Kronologinya Diungkap Polisi
Polisi Ungkap Jenis Cairan Mematikan yang Disuntikkan Mantri ke Tubuh Kades di Banten hingga Tewas